Remaja Ditemukan Tanpa Busana dan Penuh Luka di Barito Timur, Polisi Selidiki Dugaan Kekerasan

Posted by : admin March 21, 2025 Tags : Berita , Borneo , Hukum

Barito Timur – Seorang remaja berinisial RH (14) ditemukan dalam kondisi mengenaskan di pinggir Jalan Desa Rodok – Sumber Garunggung, Kecamatan Dusun Tengah, Kabupaten Barito Timur. Korban diduga mengalami kekerasan setelah ditemukan tanpa busana dan penuh luka pada Kamis (20/3/2025) sekitar pukul 02.00 WIB dini hari.

 

Warga yang menemukan RH segera meminta bantuan relawan untuk membawanya ke Puskesmas Ampah guna mendapatkan perawatan medis. Saat ditemukan, korban masih dalam kondisi tidak sadarkan diri dan belum bisa diajak berkomunikasi.

 

Kapolsek Dusun Tengah, Iptu Suprayitno, melalui Kanit Reskrim Aiptu Yotry F. Heriady, menyatakan bahwa pihak kepolisian masih terus mengumpulkan bukti-bukti serta meminta keterangan dari saksi, termasuk teman korban.

 

“Korban ditemukan dalam kondisi kedinginan karena tidak mengenakan pakaian. Ada luka lecet di tubuhnya, namun kami masih menunggu hasil visum et repertum untuk memastikan penyebab luka tersebut,” ujar Aiptu Yotry saat dikonfirmasi.

 

Barang Bukti Ditemukan di Lokasi

 

Dari lokasi kejadian, polisi mengamankan beberapa barang bukti, di antaranya pakaian korban, sandal, topi, serta pecahan boks motor Honda Scoopy. Saat ini, penyelidikan masih terus dilakukan untuk mengetahui apakah korban mengalami kecelakaan atau menjadi korban tindak kekerasan.

 

Hingga berita ini diturunkan, RH masih menjalani perawatan di Puskesmas Ampah dan belum bisa dimintai keterangan lebih lanjut. Polisi mengimbau masyarakat yang mengetahui informasi terkait kejadian ini untuk segera melapor guna mempercepat proses penyelidikan.(Ana)

RELATED POSTS
FOLLOW US