Banjarmasin, 15 Desember 2024 – Kebakaran hebat melanda kawasan Jalan Gubernur Soebardjo, Gang Basirih 1 RT 23, Kelurahan Basirih, Banjarmasin Barat, Minggu malam (15/12/2024). Insiden ini membuat suasana malam di wilayah tersebut mendadak geger, dengan warga setempat berusaha menyelamatkan barang-barang mereka di tengah kobaran api.
Berdasarkan pantauan di lokasi, kebakaran menghanguskan rumah petak enam pintu berbahan kayu yang dimiliki oleh Endang.
Api yang berkobar juga menjalar ke rumah Ketua RT 23, Kaharjo (64), yang berada di sampingnya. Bagian atap rumah Kaharjo hancur, sementara isi rumah porak poranda akibat ganasnya Si Jago Merah.
“Saya posisi lagi di jalan mau ke arah rumah. Tiba-tiba dikabarin anak, ada kebakaran. Saya langsung tancap gas,” ungkap Kaharjo yang ditemui di lokasi kejadian.
Menurut Kaharjo, api diduga berasal dari salah satu rumah petak di bagian depan yang sedang kosong saat kejadian.
“Kata anak saya, apinya dari depan. Saat itu penghuninya sedang tidak ada. Lalu dengan cepat api merembet hingga ke seluruh bangunan,” jelasnya.
Dari enam pintu rumah petak, hanya dua pintu yang dihuni. Namun, kedua penghuni tersebut tidak berada di tempat saat kebakaran terjadi. Hingga kini, Kaharjo masih berusaha membersihkan sisa-sisa puing sambil mencari barang-barang yang mungkin masih bisa diselamatkan.
Pihak terkait telah melakukan tindakan pemadaman dan sedang dalam tahap pemeriksaan serta penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran.(Sus)